Baca Juga
Setelah sebelumnya sudah berbagi kisah dan review dalam pembelian domain di PascalDomain, hari ini saya akan membagikan tutorial siangat mengenai cara setup pengaturan DNS agar si domain dapat digunakan sebagai custom domain blog yang terdaftar di blogger/blogspot.
Pada dasarnya cara setup custom domain blogger untuk semua registrar adalah sama, yaitu membuat 2 buah record CNAME berdasarkan data yang diperoleh dari blogger, dan juga membuat 4 buah A record baru yang digunakan untuk menunjuk ke arah server milik google, di mana semua data blog dan posting kita berada.
Kadang, setiap registrar memiliki tampilan yang berbeda satu sama lain, selain itu blogger yang telah menjatuhkan pilihannya ke PascalDomain juga akan merasa kesulitan jika tutorial yang ada di internet masih kurang. Jadi, untuk itulah saya menulis tulisan ini.
Setelah domain berhasil disetujui oleh pihak sana, kini giliran kita untuk mengatur domain tersebut. Pertama, pergi ke Pengaturan/Settings Blogger, lalu cari pilihan untuk mengatur domain pihak ketiga/3rd-party domain. Isikan domain yang sudah didaftarkan, disertai dengan prefix www.
Tak usah kawatir dengan error di atas, karena itu memang sudah wajar. Nah, dari proses ini anda akan mendapatkan 2 buah pengaturan CNAME untuk disesuaikan bersama pengaturan DNS domain anda,
Sekarang, masuk control panel PascalDomain. dengan username dan password yang telah diaktifkan/terdaftar. Cari bagian Pengaturan DNS/DNS Settings. Lalu lakukan langkah-langkah berikut.
1. Masuk bagian tab CNAME Records, klik add record. Isikan sesuai data name dan value CNAME yang ada di blogger. Untuk nilai kotak value, isikan pada kotak kedua dan kosongi kotak yang pertama. Sementara itu, nilai TTL bisa dibiarkan tetap seperti nilai sebelumnya.
Jika sudah, hasilnya terlihat seperti ini:
2. Masuk bagian tab A Records, lalu tambahkan A record baru. A record merupakan IP yang mengarah ke server yang menyediakan data blog kita, sedangkan CNAME akan berperan sebagai data parameter spesifikyang akan memilih satu dari ribuan blog yang akan ditampilkan, Semua blog yang dihost oleh blogger memiliki konfigurasi A record yang sama:
216.239.32.21
216.239.34.21
216.239.36.21
216.239.38.21
Buatlah 4 buah A record baru dengan value yangsama persis dengan ekeempat IP di atas. Kosongi saja field host name dan nilai TTL bisa dibiarkan tetap seperti nilai awal.
Jika sudah, kenampakannya akan seperti berikut.
Sampai di poin ini, kita telah sukses mengatur DNS untuk domain kita. Tapi pengaturan ini belum memberikan efek hingga kita menyimpan kembali pengaturan domain pihak ketiga di Blogger. Ingat, tahapan ini penting ya, jadijangan sampai lupa. Pastikan tidak ada pesan error muncul seperti sebelumnya, jika ada silahkan berkomentar di bawah. Selain itu, centang opsi redirect seperti di bawah ini, agar domain bisa diakses tanpa harus mengetik alamat dengan awalan www.
Biasanya kita harus menunggu beberapa menit hingga beberapa jam sampai domain bisa diakses secara global. Jadi mohon bersabar ya. hehehe
Semoga artikel ini bermanfaat, ya. :)